Tips

January 18, 2017

Supaya wall art / hiasan dinding (artworks) dapat dinikmati. Bagaimana penempatannya?

Tags: , , ,

Bila Anda memiliki benda-benda seni (artworks), perhatikan cara penempatan artworks di dalam ruangan agar dapat dinikmati dengan maksimal. Bila artworks Anda berupa hiasan dinding / wall art, maka Anda perlu memperhatikan cara menggantungnya supaya dinding tidak terlihat sepi / kosong, dan komposisi keseluruhan elemen yang ada di ruangan tersebut bisa lebih berimbang dan harmonis.

Kadang-kadang menentukan area penempatan artworks bisa menjadi lebih sulit dibandingkan saat memilih artwork. Untuk itu, Anda dapat ikuti beberapa tips ini:

Gantung wall art / hiasan dinding sejajar dengan garis mata (eye level)

Anda harus menentukan eye level dengan tinggi rata-rata manusia. Sesuaikan juga penempatan artworks dengan tinggi ruangan supaya lebih nyaman untuk dilihat

Eye-Level

Wall artBemo by Spasium feat. Nus Salomo

Atur jarak tiap artworks seacara proporsional (bila artwork lebih dari satu)

Jika ingin menggantung dua atau tiga buah bingkai, baik secara vertikal ataupun horizontal, aturlah jarak antar artwork secara proporsional. Usahakan jarak antar bingkai tidak terlalu jauh dan tidak terlalu dekat.

Jarak

Wallart : Because I’m HappyFleeting Dream dan Married Life by Spasium feat. Joe Hida

Perhatikan ukuran dari artworks

Bila artwork akan digantungkan di atas furniture seperti sofa, rak, atau meja, pastikan ukurannya tidak lebih besar dari ukuran furniture yang ada di bawahnya.

Ukuran

Wallart : Membiru di Jakarta by Spasium feat. Anton Ismael

Pilih artwork dengan tone warna yang senada dengan ruangan

Jangan lupa dengan kesesuaian warna antara ruangan dengan penempatan artworks yang akan digantung supaya dapat menciptakan kesan harmonis di ruangan tersebut.

Tone

Wallart : Inhomogeneities by Spasium feat. Oetomo

 

Ditulis oleh : SPASIUM

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *